Siapa sich yang tidak ingin memiliki alat dapur yang bersih dan terlihat baru? Sayangnya proses memasak, perawatan dan penyimpanan yang tidak tepat seringkali membuat alat dapur menjadi tidak seperti yang diharapkan, salah satunya : berkarat. Biasanya, alat dapur yang berkarat akan langsung dibuang oleh pemiliknya, karena bisa membahayakan kesehatan. Memang benar, tapi apakah Anda harus membeli alat dapur secara terus menerus? Tentu tidak bukan, karena karat yang belum terlalu parah, Anda masih bisa mengatasinya loh. (Ternyata, ada 8 Sumber Kuman dan Bakteri di Dapur Anda)
Alat dapur/spot-jump.blogspot.com
Selain mengetahui cara menghilangkan karat, Anda juga wajib memahami bagaimana cara mencegah alat dapur dari karat. Agar lebih jelasnya, simak saja tipsnya yuk…
Cara Mencegah Karat pada Alat Dapur :
• Segera cuci bersih alat masak setelah selesai digunakan. Bebaskan dari sisa kotoran yang lengket, karena kotoran dapat memicu karat
• Sebelum menyimpan alat dapur, pastikan Anda mengeringkan terlebih dulu, karena lembat membuat alat masak dari besi mudah berkarat.
• Jangan gunakan alat masak hingga hangus, karena kerak dapat memicu timbulnya karat.
• Jika alat masak dari besi, usahakan tidak menggosoknya dengan keras agar lapisan luarnya tidak mengelupas. Karena jika terjadi, maka alat masak akan mudah berkarat.
• Sebelum menyimpan alat dapur, pastikan Anda mengeringkan terlebih dulu, karena lembat membuat alat masak dari besi mudah berkarat.
• Jangan gunakan alat masak hingga hangus, karena kerak dapat memicu timbulnya karat.
• Jika alat masak dari besi, usahakan tidak menggosoknya dengan keras agar lapisan luarnya tidak mengelupas. Karena jika terjadi, maka alat masak akan mudah berkarat.
Cara Bersihkan Karat pada alat masak
• Lemon
Lemon mengandung asam yang terbukti ampuh melunturkan karat pada alat masak ANda. Caranya cukup belah lemon menjadi dua, kemudian gosokkan pada alat masak. Taburi garam, lalu gosok lagi hingga bersih. Diamkan beberapa saat lamanya, lalu bilas dengan sabun hingga bersih.
• Cuka
Cara lain yang ampuh membasmi karat pada alat dapur adalah Cuka. Caranya cukup campurkan cuka dengan air secukupnya, lalu rendam alat masak didalamnya hingga semalam. Keesokan harinya, Anda bisa menggosok lembut hingga karatpun lenyap.
• Kentang.
Kentang mengandung asam oksalat yang sangat ampuh mengatasi karat. Caranya, belah kentang menjadi dua bagian, kemudian taburkan soda kue, lalu gosok alat dapur yang berkarat hingga bersih. Setelah itu, Anda bisa mencucinya dengan cairan pencuci piring.
• Minyak Tanah
Caranya, oleskan minyak tanah pada alat dapur, diamkan beberapa menit, kemudian gosok menggunakan pasir hingga karat lenyap. Setelah itu, Anda bisa mencucinya hingga bersih.
Semoga dengan tips diatas, alat dapur Anda bisa terbebas dari karat dan lebih awet.
Semoga dengan tips diatas, alat dapur Anda bisa terbebas dari karat dan lebih awet.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar