Jumat, 28 November 2014

Posisi Tidur yang Paling Baik Untuk Kesehatan

Tips Sehat dan Cantik - Tidur merupakan salah satu kebutuhan manusia yang masuk kedalam kategori yang sangat penting. Bila kebutuhan tidur seseorang tidak tercukupi dengan baik, maka akan menimbulkan hal-hal negatif terhadap kesehatan tubuh Anda. Sebelumnya kami juga telah memberikan informasi kepada Anda tentang akibat dari kurang tidur. Bila Anda ingin mengetahuinya silahkan simak artikelnya di 7 macam bahaya kesehatan akibat kurang tidur

Ketika seseorang sudah mulai mengantuk, sebagian besar orang tidak akan terlalu banyak berpikir mengenai posisi tidur mereka. Bagi mereka, tidur nyenyak itu sudah cukup untuk mengistirahatkan tubuhnya. Padahal, posisi tidur itu memberikan kontribusi yang cukup penting lho terhadap kualitas tidur kita dan tentunya posisi tidur juga mempunyai manfaat terhadap kesehatan. Berikut ini merupakan posisi tidur yang paling baik untuk kesehatan tubuh kita.
posisi tidur yang sehat

Posisi Tidur Paling Baik

1. Tidur menyamping (miring)
Tidur dengan posisi miring kesebelah kanan merupakan salah satu posisi tidur yang sangat dianjurkan oleh panutan umat islam yakni Rosululloh Sholallohu ‘Alaihi Wassalam. Posisi tidur seperti ini hanya membuat jantung terbebani oleh paru-paru kiri yang ukurannya tentu lebih kecil. Disamping itu tidur dengan posisi miring kesebalah kanan juga akan menempatkan hati pada posisi yang stabil. Kemudian posisi tidur ini juga dapat menjaga sistem pencernaan dan kesehatan jantung.

Jangan lupa untuk menggunakan bantal di kepala supaya posisinya berada pada posisi netral, sehingga kepala kita tidak lebih rendah dari tubuh. Hindari posisi tidur miring kesebelah samping kiri. Hal ini dikarenakan jantung terletak disebelah kiri. Bilamana jantung terkena tekanan tubuh, hal ini tentunya akan membuat Anda merasa sesak ketika tidur.

2. Tidur terlentang
Posisi tidur selanjutnya adalah posisi tidur terlentang. Posisi tidur yang satu ini bermanfaat untuk memberikan keseimbangan terhadap berat tubuh Anda sekaligus menjaga organ dalam tetap seimbang. Namun posisi tidur terlentang ada pula dampak negatifnya. Ketika seseorang tidur terlentang, maka hal ini akan membuat orang tersebut bernapas melalui mulutnya. Hal ini bisa terjadi karena pada saat kita tidur terlentang, rahang pada bagian bawah akan meregang sehingga membuat mulut kita terbuka.

Seperti yang kita ketahui bahwa bernapas melalui mulut itu tidak baik. Hal ini dikarenakan kotoran yang terhirup akan langsung masuk kedalam perut kita tanpa disaring terlebih dahulu. Berbeda ketika kita bernapas menggunakan hidung. Kotoran yang tidak sengaja terhirup akan tersaring terlebih dahulu oleh bulu-bulu hidung. Bernapas melalui mulut merupakan salah satu faktor yang membuat seseorang lebih mudah untuk terserang flu.

3. Tidur tengkurap
Tidur tengkurap memang dapat bermanfaat untuk mereka yang mempunyai rasa sakit pada bagian punggungnya. Namun tidur seperti ini jangan dijadikan sebagai kebiasaan ya, karena dampak negatifnya jauh lebih besar ketimbang manfaatnya. Mengapa tidur tengkurap tidak dianjurkan? Karena posisi seperti ini lebih berisiko untuk membuat leher mengalami cedera dikarenakan melawan kelekukan alami pada tubuh. Posisi tidur seperti ini juga dapat memberikan tekanan yang berlebihan terhadap saraf, sehingga nantinya akan membuat tubuh terasa sakit pada saat bangun.

Lebih baik pilihlah tidur dengan posisi miring kesebelah kanan, hal ini karena dampak negatif yang diberikan hampir tidak ada. Kalau Anda termasuk orang yang menganut ajaran agama islam, maka sudah sepantasnya untuk mengikuti apa yang dianjurkan oleh Rosululloh Sholallohu ‘Alaihi Wassalam termasuk dalam perkara posisi tidur. Selamat mencoba ya...

Kamis, 27 November 2014

7 Macam Bahaya Kesehatan Akibat Kurang Tidur

Tips Sehat dan Cantik - Tidur merupakan salah satu kebutuhan yang sangat penting bagi kita. Karena dengan tidur inilah salah satu cara bagi kita untuk mengistirahatkan tubuh secara keseluruhan. Tidur yang cukup dan berkualitas sangatlah dianjurkan, karena hal itu dapat membuat kita lebih bersemangat untuk melakukan berbagai macam aktivitas untuk keesokan harinya.

Meskipun begitu, tetap saja ada sebagian orang yang rela mengurangi jumlah waktu tidurnya hanya untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang mungkin kurang bermanfaat untuk dirinya. Misalnya, nonton film sampai larut malam atau yang lainnya. Sesekali begadang mungkin tidak akan terlalu memberikan dampak negatif terhadap kesehatan. Namun, bagaimana bila hal itu sudah seminggu dilakukan? Berbulan-bulan? Atau memang, begadang itu sudah menjadi kebiasaan?
akibar kurang tidur
Ilustrasi akibat kurang tidur via bbc.com
Hati-hati lho bila terlalu sering begadang apalagi kalau sudah menjadi kebiasaan, akan ada banyak hal yang kemungkinan besar dapat mengancam kesehatan tubuh Anda nantinya. Berikut ini merupakan beberapa dampak negatif akibat kurang tidur.

7 Macam Dampak Negatif Bagi Tubuh Akibat Kurang Tidur

1. Meningkatkan peluang obesitas
Telah banyak studi penelitian yang menyatakan bahwa kurang tidur mempunyai pengaruh yang cukup besar untuk membuat seseorang menderita obesitas. Kurang tidur disetiap harinya dapat mengganggu keseimbangan hormon yang bertugas untuk mengontrol nafsu makan. Selain itu kurang tidur juga akan menjadikan seseorang untuk malas berolahraga. Dengan demikian, peluang untuk menderita obesitas akan semakin tinggi.

2. Sulit untuk berkonsentrasi
Seorang remaja yang tidak mendapatkan waktu tidur yang cukup biasanya akan mempunyai peluang yang sangat tinggi untuk tertidur didalam kelas, sehingga hal itu akan menjadikannya sulit untuk berkonsenstrasi. Hal ini dapat terjadi karena kurang tidur mampu menimbulkan gangguan masalah terhadap memori otak yang nantinya akan berpengaruh buruk pada prestasi akademiknya.

3. Meningkatkan risiko tekanan darah tinggi
Seseorang yang terbiasa tidur kurang dari 7-8 jam disetiap malamnya akan mempunyai risiko lebih besar untuk menderita tekanan darah tinggi. Peningkatan risiko ini akan lebih dominan terjadi pada mereka yang kurang tidur dalam 6 jam disetiap malamnya.

Pada saat tidur, tekanan darah seseorang akan mengalami penurunan sekitar 10-20%, dan akan kembali meningkat ketika orang tersebut mulai bangun dari tidurnya. Oleh sebab itu, waktu tidur yang tidak tercukupi dapat menyebabkan tekanan darah mengalami peningkatan di sepanjang harinya. Bila hal ini terus dibiarkan, maka peluang untuk menderita tekanan darah tinggi akan semakin besar.

4. Meningkatkan risiko diabetes
Sebuah penelitian yang pernah dilakukan pada tahun 2012 lalu membuktikan bahwa kurang tidur dapat mempengaruhi insulin. Artinya, kurang tidur akan membuat seseorang lebih berisiko untuk terkena diabetes. Para ahli telah menyimpulkan bahwa mereka yang setiap malamnya tidur kurang dari 5-6 jam atau lebih dari 8 jam ternyata mempunyai peluang yang lebih besar untuk menderita diabetes hingga 2-3 kali lipat.

5. Mudah marah
Orang yang kurang efektif menggunakan waktu tidurnya biasanya akan mengalami gangguan emosional dalam dirinya. Sebuah penelitian pun telah membuktikan bahwa seseorang yang kurang tidur selama beberapa malam saja akan membuatnya lebih sensitif sehingga ia akan mudah sekali mengeluarkan amarahnya.

6. Daya ingat menurun
Ketika tubuh mulai terasa lelah biasanya akan cukup kesulitan untuk melakukan konsentrasi dan bahkan kita juga akan sangat mudah untuk melupakan sesuatu. Hal ini memang wajar karena itu merupakan salah satu pertanda bahwa tubuh kita perlu berisitirahat. Namun, bila kita tidak mampu mempergunakan waktu istirahat (tidur) yang cukup, maka akan mengakibatkan penurunan daya ingat secara permanen.

7. Serangan jantung
Kurang tidur bukan hanya membuat seseorang stres, akan tetapi kurang tidur juga dapat mempengaruhi tubuh untuk menghasilkan zat kimia dan hormon yang dapat memicu terjadinya serangan jantung.

Sesekali boleh Anda begadang kalau memang hal itu sangat penting untuk Anda. Namun, jangan sampai kegiatan begadang menjadi kebiasaan bagi Anda. Karena pada akhirnya, begadang juga akan mengancam kesehatan tubuh Anda.

Bila Anda merasa kesulitan untuk bisa tidur, sebaiknya coba simak artikel yang satu ini 7 cara mengatasi susah tidur yang harus diketahui

7 Tips Mempermudah Gaya Hidup Sehat Setiap Hari

     "Tips Mempermudah Gaya Hidup Sehat Setiap Hari" mungkin merupakan salah satu artikel kesehatan yang sedang anda cari selama ini. Tak dapat dipungkiri, manusia modern sekarang ini sudah sangat menyimpang dari berbagai gaya hidup sehat setiap harinya. Anda mungkin dapat berkaca pada diri anda sendiri, sudahkah anda menerapkan gaya hidup sehat yang benar...???. Sebenarinya menerapkan gaya hidup sehat yang benar sangatlah mudah untuk dilakukan atau dipraktekkan. Lalu, adakah tips yang makin mempermudah gaya hidup sehat tersebut...???.

    Sahabat, tips kesehatan. Sehat, bugar, fit dan tidak mudah jatuh sakit merupakan harapan semua insan manusia yang hidup di dunia ini. Semua itu sangat mudah anda dapatkan, jika selalu menerapkan dan mendisiplinkan diri untuk bergaya hidup sehat mulai saat ini. Ini sangat penting, karena berbagai keluhan dan masalah kesehatan merupakan masalah serius bagi kita semua yang hidup diera yang serba canggih ini. Informasi, berita dan tips kesehatan harusnya menjadi menu bacaan anda setiap hari yang bisa memperkaya wawasan anda. Berikut ini 7 tips mempermudah gaya hidup sehat setiap hari : 
  1. Gunakan Alarm Handphone Anda. Jika anda termasuk seseorang yang tidak mematuhi jadwal tidur dan bangun yang benar, maka atur alarm handpone yang menandakan waktunya tidur maupun waktu bangun dipagi hari.
  2. Taruh Dispenser Di Samping Anda. Jika anda termasuk orang yang malas mengambil air minum yang terlalu jauh dari tempat anda, mengapa tidak, menaruh dispenser dan didekatkan pada meja kerja anda. Air putih sangat dibutuhkan oleh tubuh dan berbagai resiko kesehatan akan muncul, jika kekurangan cairan tubuh.
  3. Gunakan Sepatu Olahraga Yang Di Sukai. Terkadang, ada sebagian orang yang malas berolahraga dengan berbagai alasan yang tidak masuk akal. Termasuk menggunakan sepatu olahraga yang kurang disukai. Saran, belilah sepatu olahraga yang anda sukai dan nyaman, lalu gunakan untuk memotivasi diri untuk segera berolahraga.
  4. Pasang Desktop Background Dengan Pesan Kesehatan. Bagi anda yang sering duduk berlama-lama di depan komputer atau laptop, maka anda dapat membuat wallpaper pada desktop background dengan tulisan, "Ayo Istirahatkan Mata Sebentar", "Kurangi Waktu Duduk Di Komputer Ya", atau pesan kesehatan sesuai keinginan anda.
  5. Isi Lemari Es Dengan Buah-Buahan. Lemari es atau kulkas sangat cocok untuk menyimpan bahan makanan agar lebih tahan lama atau tidak cepat bau atau basi. Sangat disarankan untuk mengisi lemari es dengan makanan sehat seperti buah-buahan yang bisa anda konsumsi setiap saat.
  6. Sediakan Wadah Khusus Sayur-sayuran Di Tengah Meja Makan. Sayuran hijau sangat baik dan menyehatkan untuk konsumsi harian anda dan keluarga tercinta. Oleh karena itulah, taruh wadah sayuran di tengah meja makan, agar dapat mengingatkan diri untuk menghidangkan menu sayuran setiap hari.
  7. Taruh Pesan Kesehatan Di Kamar Anda. Kamar merupakan termpat yang paling sering dan terlama yang anda singgahi setiap hari. Mengapa anda tidak menuliskan pesan kesehatan di selembar kertas dan menempelkan didinding kamar anda seperti "Ayo Terapkan Hidup Sehat Mulai Saat Ini" atau "Kesehatan Harus Jadi Prioritas Utama" atau pesan kesehatan sesuai keinginan anda.
 Artikel Kesehatan Lainnya...
         Semoga tips kesehatan yang mengulas 7 tips mempermudah gaya hidup sehat setiap hari dapat bermanfaat bagi pembaca sekalian. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of anankkml at FreeDigitalPhotos.net

      Rabu, 26 November 2014

      Cara Meningkatkan Kreativitas dan Kesehatan Mental

      Tips Sehat dan Cantik - Apakah Anda sedang berusaha untuk meningkatkan kreativitas yang Anda miliki? Nah, artikel yang satu ini akan menjelaskan kepada Anda cara meningkatkan kreativitas yang sekaligus dapat meningkatkan kesehatan mental Anda. Menjaga kesehatan tubuh memang penting, namun kita juga harus menjaga kesehatan mental, pikiran, dan batin supaya semuanya berjalan secara seimbang.

      Kita tentu tidak mau kan kalau hanya jasmani saja yang sehat sedangkan rohani tidak. Atau apakah kita ingin rohani saja yang sehat sedangkan jasmani kita mengalami sakit-sakitan, tentu tidak kan? Makanya, kita harus menjaga kesehatan keduanya. Untuk menjaga kesehatan jasmani sudah banyak dijelaskan di artikel-artikel kami sebelumnya, contohnya 7 cara menjaga kesehatan tubuh dengan praktis.

      Nah, sedangkan untuk menjaga kesehatan mental, pikiran, dan batin (rohani) maka bisa dicoba beberapa cara dibawah ini. Karena dengan mental, pikiran, dan batin yang sehat kemungkinan besar tingkat kreativitas Anda akan terus meningkat.
      tips meningkatkan kreativitas
      Ilustrasi santai sejenak via men-id.com

      Cara Meningkatkan Kreativitas

      1. Baca buku
      Tahukan bahwa rajin membaca buku itu dapat menambah pengetahuan baru bagi kita. Selain itu, membaca buku seperti halnya novel mampu membuat kita berimajinasi dan membayangkan serangkaian kejadian yang sedang diceritakan dalam buku tersebut. Bila Anda secara rutin melakukan hal tersebut, tingkat kreativitas Anda dengan sendirinya akan mengalami peningkatan lho. Saran kami adalah pilihlah buku bacaan yang memang menarik buat Anda, sehingga Anda tidak jenuh untuk membacanya

      2. Tenangkan pikiran
      Terkadang bukan hanya tubuh saja yang membutuhkan untuk beristirahat, akan tetapi pikiran juga sangat membutuhkan istirahat. Biasanya tubuh akan memberikan tanda-tanda tertentu supaya kita segera untuk mengambil jam istirahat (Baca: 4 Tanda Ini Mengharuskan Tubuh Anda Untuk Beristirahat). Salah satu tanda pikiran Anda harus segera beristirahat adalah stres. Nah, untuk mengurangi tingkat stres dan menyegarkan kembali pikiran Anda, cobalah untuk menenangkan pikiran Anda sejenak. Contohnya, meditasi, yoga, atau rutin melakukan latihan pernafasan di pagi hari.

      3. Tingkatkan rasa ingin tahu
      Ketika kita masih kecil ada banyak sekali yang ingin ditanyakan. Namun setelah dewasa, rupanya rasa ingin tahu tersebut mulai sedikit memudar. Padahal, rasa ingin tahu itu akan membawa Anda ke berbagai pengalaman menarik yang suatu hari nanti akan menjadi guru yang paling berharga dalam kehidupan Anda. Semakin banyak pengalaman, secara tidak sadar tingkat kreativitas Anda pun akan mengalami peningkatan. Selain itu, pengalaman juga akan menuntun Anda untuk lebih dewasa.

      4. Melatih pikiran
      Bukan hanya bakat yang harus selalu dilatih, tetapi pikiran juga harus selalu diasah supaya pikiran Anda tidak cepat tumpul. Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk melatih pikiran Anda. Misalnya, bermain rubik, menyusun puzzle, catur atau bisa juga mengerjakan soal matematika. Semakin banyak pikiran terlatih, maka akan semakin baik tingkat kreativitas kita.

      5. Kurangi menonton TV
      Sesekali menonton TV memang tidak ada salahnya karena hal itu bisa menjadi salah satu sumber untuk menghibur diri Anda. Akan tetapi, kalau terlalu banyak waktu Anda gunakan hanya untuk duduk santai di sofa sambil melihat acara TV, mulai dari sekarang sebaiknya tinggalkan kebiasaan tersebut. Anda tidak mau kan tingkat kreativitas Anda berkurang cuma karena disuguhkan oleh acara yang itu-itu saja?

      Nah, itulah cara meningkatkan kreativitas dan kesehatan mental Anda. Mulai dari sekarang Anda sudah tahu bagaimana cara untuk meningkatkan kreativitas sekaligus menjaga kesehatan mental Anda. Semoga artikel diatas bermanfaat dan selamat mencoba ya...

      Cara Mudah Menghilangkan Stretch Mark Secara Alami

      Cara Menghilangkan Stretch Mark - Mungkin Anda akan terkejut apabila melihat stretch mark di daerah kulit pada bagian tubuh Anda, dan juga mungkin Anda akan kebingungan harus melakukan apa. Namun jangan khawatir, pada kesempatan kali ini, kita akan membahasnya secara cukup mendetail, selamat membaca.

      Pengenalan Dasar Tentang Stretch Mark

      Untuk Anda ketahui, stretch mark merupakan masalah kulit. Dimana masalah kulit ini sering dialami baik oleh wanita maupun pria. Biasanya hal ini terjadi karena peningkatan maupun penurunan berat badan mendadak, stress serta beberapa faktor lain. Tetapi dari itu semua, faktor yang paling sering menjadi penyebab terjadinya stretch mark yaitu karena kehamilan.

      Cara Menghilangkan Stretch Mark

      Pada pertama kalinya, stretch mark ini akan muncul sedikit demi sedikit satu per satu. Beberapa orang mungkin akan berpikir itu gejala awal dari jenis penyakit tertentu, namun sebenarnya bukan itu yang terjadi. Jika Anda ragu jangan menebak-nebak sendiri, segeralah berkonsultasi ke dokter kulit kepercayaan Anda.

      Penyebab Terjadinya Stretch Mark

      Penyebab stretch mark dapat menyerang seseorang yaitu karena peregangan berlebihan di kulit dalam tempo waktu singkat. Untuk menghilangkan masalah stretch mark yang mengganggu ini, Anda bisa mencoba menggunakan beberapa cara alami. Berikut ini bahan-bahan alami yang bisa Anda manfaatkan untuk menghilangkan stretch mark.

      Cara Menghilangkan Stretch Mark Secara Alami

      Gula Murni – Gula murni terbukti bisa membantu mengeluarkan sel kulit mati dan tanpa efek samping berbahaya. Metode penggunaan gula murni yaitu dengan mencampur air jeruk beserta gula, serta minyak almond. Dari campuran tersebut, lalu oleskan pada daerah kulit Anda yang terdapat stretch mark.

      Kentang – Yang kedua adalah dengan menggunakan kentang. Kentang bisa digunakan untuk membantu menghilangkan stretch mark pada seseorang. Metode penggunaannya yaitu dengan menghaluskan kentang tersebut sampai menjadi jus, lalu gunakan larutan jus kentang tersebut pada daerah kulit yang terdapat stretch mark. Kemudian tunggulah hingga larutan jus kentang itu mengering, dan bilas sampai bersih, pastikan menggunakan air bersih saat membilasnya.

      Lidah Buaya – Cara alami menghilangkan stretch mark ketiga yaitu dengan memanfaatkan lidah buaya. Bahan alami ini memang sudah terkenal akan banyak manfaat, terutama bagi kecantikan dan kesehatan rambut. Namun kali ini untuk menghilangkan stretch mark. Metode penggunaannya yaitu dengan mengoleskan lidah buaya ke daerah kulit yang terkena masalah. Lalu tunggu hingga kering, kemudian bilas sampai bersih, kurang lebih caranya sama saja dengan cara menggunakan bahan alami lainnya yang sudah disebutkan diatas.

      Lidah buaya terbukti berkhasiat untuk menghilangkan stretch mark karena kandungan zat-zat yang memang benar-benar baik bagi pertumbuhan kulit serta banyak pakar kesehatan yang menganjurkan penggunaan lidah buaya bagi perawatan kulit.

      Selain itu, Anda juga bisa menggunakan cara alami seperti minum air hingga 8 gelas seharinya. Dengan konsumsi air yang cukup di tubuh, maka kulit Anda juga akan menjadi lebih elastis dan sehat. Selain itu air juga bermanfaat supaya tubuh Anda tidak dehidrasi.

      Apabila memang Anda sudah mencoba berbagai cara alami untuk menghilangkan stretch mark tersebut namun tak hilang-hilang juga, maka Anda bisa segera konsultasi ke dokter kulit. Sebab bisa jadi itu bukan stretch mark biasa namun disebabkan karena penyakit berbahaya. Jadi, untuk lebih pasti dan amannya, memang lebih baik jika Anda segera berkonsultasi ke ahlinya, walaupun mungkin memang Anda akan harus mengeluarkan beberapa uang tambahan untuk pemeriksaan.

      Senin, 24 November 2014

      Inilah 7 Tips Tetap Sehat Di Musim Penghujan

           "Hujan Telah Tiba", mungkin inilah yang mulai anda katakan, ketika melihat langit mendung dan cenderung gelap, kemudian rintik-rintik air dari langit yang semula berbutiran kecil lambat laun menjadi butiran yang lebih besar dan mengenai tubuh anda. Musim penghujan memang telah membasahi bumi dan menyapa penduduk bumi khususnya di Indonesia. Perubahan musim dari musim kemarau ke musim penghujan tentu memiliki dampak yang kurang baik bagi  kesehatan tubuh anda. Lalu, adakah tips mudah tetap sehat di musim hujan tersebut...???.

           Sahabat, tips kesehatan. Berubahnya kelembaban udara di lingkungan terbuka akan mempermudah virus, kuman dan bakteri yang terbawa angin masuk ke tubuh melalui udara yang kita hirup maupun berbagai makanan dan minuman yang kita konsumsi tiap harinya. Bahaya lainnya juga yaitu nyamuk demam berdarah serta berbagai keluhan kesehatan saat lingkungan sekitar terkena banjir. Mulai peduli dan tahu tentang menjaga kesehatan tubuh saat musim hujan mutlak diperlukan bagi kita semua. Berikut ini 7 tips tetap sehat di musim hujan : 
      1. Tambah Konsumsi Buah-Buahan. Buah-buahan mengandung aneka jenis vitamin khususnya vitamin C yang dibutuhkan oleh tubuh untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh yang kita miliki. Jadi penting kiranya mulai membeli buah-buahan untuk di konsumsi selama musim hujan.
      2. Jangan Lupa Olahraga Rutin. Mulailah untuk lebih menyemangati diri untuk berolahraga pagi, meskipun cuaca dan rute untuk berjalan kaki sangat tidak mendukung dan bersahabat dengan anda. Karena berolahraga akan membuat tubuh lebih sehat dan bugar saat menjalani aktivitas maupun pekerjaan dimusim penghujan.
      3. Sedia Jas Hujan. Tempat bekerja yang lumayan jauh dari rumah akan membuat seseorang beresiko kehujanan di perjalanan. Udara yang terlampau dingin dan air hujan yang mengenai tubuh akan membuat seseorang menjadi sakit, jika lupa membawa jas hujan.
      4. Kurangi Jajan Di Jalan. Udara yang begitu lembab dan air hujan yang jatuh di bumi sedikit banyak akan mengontaminasi berbagai makanan yang di jual di jalanan. Oleh karena itulah, ada baiknya membawa bekal makanan dari rumah. Agar anda lebih yakin akan makanan yang anda konsumsi.
      5. Waspada Nyamuk Berbahaya. Mulai mengenangnya air hujan di lubang kecil dan besar serta berbagai perabotan dan kaleng yang berserakan di halaman belakang dan depan rumah akan menjadi tempat tumbuh kembang nyamuk termasuk nyamuk demam berdarah. Mulailah melakukan kegiatan bersih-bersih di area sekitar rumah dan lingkungan anda. 
      6. Mulai Minuman Hangat Dan Sehat. Minuman hangat sekaligus menyehatkan sangat pas untuk diminum saat musim penghujan sekarang ini. Mulailah meracik minuman sehat yang anda gemari seperti secangkir teh hangat, segelas jahe hangat serta dapat pula segelas susu hangat.
      7. Rutin Cuci Tangan. Udara yang lembab dan berbagai tempat yang lembab mengandung virus, kuman dan bakteri dan bisa menempel di tangan anda. Untuk itulah, sangat dianjurkan untuk lebih sering mencuci tangan baik saat mau makan maupun sehabis bekerja dan beraktivitas apapun di musim penghujan. 
      Artikel Kesehatan Lainnya...
             Semoga tips kesehatan yang mengulas 7 tips mudah tetap sehat di musim hujan dapat bermanfaat bagi pembaca sekalian. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of Feelart at FreeDigitalPhotos.net
      Sumber : kitchenplatter, rappler. 

      Minggu, 23 November 2014

      10 Makanan Ini Bantu Bersihkan Tubuh Anda

      Tips Sehat dan Cantik - Detoksifikasi merupakan istilah yang seringkali digunakan untuk membersihkan atau pun mengurangi kadar racun yang bersarang didalam tubuh. Membersihkan tubuh itu sangatlah penting untuk dilakukan, karena dalam kehidupan sehari-hari, baik itu makanan, bahan-bahan perawatan tubuh, sampai udara yang setiap saat  kita hirup pun mengandung bahan kimia yang nantinya dapat merusak kesehatan tubuh.

      Sekarang ini banyak terapi yang bisa kita coba untuk menghilangkan racun-racun dalam tubuh, namun harga yang dikeluarkan memang tidaklah sedikit. Untuk itu, cara alami bisa menjadi salah satu jalan bagi Anda yang ingin membersihkan tubuh dari racun, kotoran, atau bakteri yang telah masuk dalam tubuh.
      Makanan Ini Bantu Bersihkan Tubuh
      Ilustrasi buah apel via stylonica.com
      Cara alami ini sangatlah mudah dan tentunya cara ini juga sangat erat sekali dengan pola makan sehari-hari. Berikut ini kami berikan untuk Anda 10 jenis makanan yang dapat membersihkan tubuh Anda dari hal-hal yang dapat mengganggu kesehatan tubuh.

      1. Teh hijau
      Salah satu minuman menyehatkan ini masuk kedalam salah satu cara terbaik untuk mendetoks tubuh Anda. Teh hijau yang telah banyak peminatnya ini kaya akan kandungan antioksidan yang bermanfaat untuk membuang racun dari tubuh serta melindungi hati dari gangguan berbagai penyakit.

      2. Bawang putih
      Bawang putih memang baik untuk menjaga kesehatan jantung. Namun, manfaat bawang putih tidak hanya sebatas itu saja lho. Masih banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dari bawang putih. Salah satunya adalah bawang putih dapat digunakan sebagai makanan detoks alami untuk tubuh Anda. Hal ini dikarenakan bawang putih mengandung bahan alami yang bersifat sebagai anti-biotik, anti-virus, dan anti-bakteri. Disamping itu, bawang putih juga mengandung bahan alami lainnya seperti Allicin yang dapat meningkatkan sel darah putih serta membantu mengurangi atau menghilangkan racun dalam tubuh.

      3. Lemon
      Tahukah Anda bahwa buah lemon itu ternyata masuk kedalam jajaran makanan detoks paling populer lho. Hal ini tentu saja karena buah lemon mempunyai kandungan vitamin C dan antioksidan yang sangat tinggi. Selain itu lemon juga mempunyai sifat alkali pada tubuh yang artinya dapat mengembalikan keseimbangan pH tubuh dan itu baik untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

      4. Jahe
      Jahe merupakan salah satu jenis rempah-rempah alami yang bila dikonsumsi mampu meningkatkan kesehatan pada sistem pencernaan sekaligus mengurangi gas dalam perut. Bila Anda kurang suka dikunyah secara langsung, Anda juga bisa menikmatinya dalam bentuk wedang jahe. Selain sehat, tubuh Anda juga akan terasa lebih hangat.

      5. Beras Cokelat
      Beras cokelat tinggi akan kandungan vitamin B, fosfor, magnesium, dan mangan yang bermanfaat untuk detoksifikasi tubuh. Semua nutrisi tersebut sangat baik untuk membersihkan usus. Selain itu, beras cokelat juga mengandung zat selenium yang mampu melindungi hati serta meningkatkan kesehatan kulit.

      6. Apel
      Buah apel mengandung pectin, yaitu sejenis serat yang dikenal mampu membantu membersihkan tubuh dari racun atau kotoran yang menumpuk yang disebabkan oleh makanan serta lingkungan yang tidak sehat. Apel juga sangat baik dalam menyingkirkan parasit pada usus, merawat kesehatan kulit, mengatasi kandung kemih, serta mencegah gangguan fungsi hati.

      7. Bit
      Kita tahu bahwa organ liver bertugas untuk mengeluarkan racun-racun dari dalam tubuh secara alami. Namun, kalau tugas yang diberikannya terlalu berat maka liver tidak akan lagi sunggup untuk bekerja secara maksimal. Nah, dengan mengonsumsi bit inilah kinerja organ liver akan semakin ringan. Supaya khasiat yang didapat lebih maksimal, sebaiknya konsumsi buah bit secara langsung tanpa dibikin jus.

      8. Seledri
      Sayuran hijau yang satu ini biasanya sering hadir dalam menu masakan tertentu. Bila Anda rajin mengonsumsinya, sayuran hijau tersebut berkhasiat sebagai detoks alami untuk tubuh. Seledri bermanfaat untuk membantu memurnikan darah serta membersihkan asam urat dari persendiaan.

      9. Kubis
      Kubis atau lebih akrab disapa kol ternyata mempunyai khasiat sebagai anti-peradangan dan telah lama digunakan sebagai penyembuh luka yang mengoreng. Kubis mengandung lactic acid yang dapat membasmi kuman dalam usus dan juga membantu tubuh dalam melawan racun.

      10. Wortel
      Selain dikenal kaya akan kandungan vitamin A, mengonsumsi wortel secara rutin pun berkhasiat untuk membersihkan tubuh dari kotoran yang menumpuk. Selain itu wortel juga baik untuk merawat sistem pernapasan yang bermasalah, membuat siklus menstruasi menjadi lebih teratur, serta membantu atasi masalah kulit.

      Supaya hasil yang didapat jauh lebih maksimal, proses detoksifikasi sebaiknya dilakukan secara rutin. Cara melakukannya bisa dengan mengonsumsi beberapa jenis makanan yang telah disebutkan diatas. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba ya.

      Simak juga 7 Cara Mengatasi Susah Tidur yang Harus Diketahui

      Kamis, 20 November 2014

      7 Cara Mengatasi Susah Tidur Yang Harus Diketahui

      Tips Sehat dan Cantik - Sampai saat ini, ternyata masih banyak diantara kita yang belum mengetahui bagaimana cara mengatasi susah tidur yang paling tepat. Oleh karena itu, disini kami akan memberikan beberapa tips yang nantinya bisa Anda coba untuk mengatasi masalah tidur yang selama ini kerap sekali mengganggu Anda untuk bisa beristirahat.

      Kita semua tahu bahwa setiap orang membutuhkan tidur guna mengistirahatkan tubuh setelah melakukan banyak aktivitas disetiap harinya. Tidur yang cukup memang disarankan karena hal itu dapat membuat tubuh terasa segar sehingga siap untuk kembali melakukan aktivitas sehari-hari. Namun, bagaimana dengan mereka yang merasa kesulitan untuk bisa tidur dimalam hari?

      Bilamana Anda memiliki gangguan susah tidur (insomnia), sebaiknya Anda jangan terlalu mengandalkan obat tidur sebagai jalan atau solusi untuk mengatasi insomnia yang Anda alami. Karena, dikhawatirkan nantinya Anda akan ketergantungan dengan obat tersebut, sehingga Anda pun tidak akan pernah bisa tidur sebelum mengonsumsi obat tidur.
      tips atasi susah tidur
      Ilustrasi susah tidur via hecticparents.com
      Ada beberapa faktor yang membuat seseorang seringkali mengalami gangguan susah tidur, diantaranya:
      • Meningkatnya tingkat kecemasan atau stres menjelang tidur.
      • Terlalu bising atau bisa juga karena suasana kamar yang begitu menyeramkan, sehingga kadang-kadang pikiran Anda malah memikirkan sesuatu yang justru membuat Anda takut.
      • Punya masalah dengan kesehatan, seperti asma atau seringkali buang air kecil, dll.
      • Pola hidup yang berubah-ubah, misalnya seminggu Anda kerja shif pagi dan satu minggu berikutnya Anda masuk kerja bagian siang/malam.
      • Kebiasaan yang tidak baik, seperti minum kopi menjelang tidur atau menonton film menyeramkan.

      Mengatasi gangguan susah tidur memang tidaklah mudah karena hal itu harus dilakukan secara terus-menerus agar menjadi suatu kebiasaan. Tapi ingat, jangan menggunakan obat-obatan ya. Selain dengan obat tidur, masih banyak cara mengatasi susah tidur yang bisa Anda coba. Berikut ini adalah tipsnya.

      7 Cara Mengatasi Susah Tidur

      1. Rileks
      Sebelum Anda naik ketempat tidur dan mencoba memejamkan mata, sebaiknya buatlah diri Anda setenang mungkin. Hal ini dipercaya cukup efektif untuk membuat Anda lebih cepat tidur. Anda bisa meditasi terlebih dahulu atau dengan membaca buku yang membuat Anda semakin rileks.

      2. Matikan lampu
      Setelah tubuh Anda terasa nyaman karena sebelumnya telah melakukan relaksasi, langkah selanjutnya adalah dengan mematikan lampu ruangan tidur Anda. Tidur dalam kondisi gelap memang disarankan karena hal itu membuat tidur Anda lebih berkualitas. Ingin tahu lebih dalam mengapa tidur harus dalam kondisi gelap? Coba simak artikel yang satu ini Manfaat Tidur Tanpa Cahaya Lampu

      3. Minum teh
      Selain membaca buku, minum teh juga disinyalir dapat membuat tubuh Anda terasa lebih tenang. Kalau Anda ingin cepat mengantuk, cobalah minum teh sebelum Anda pergi ketempat tidur. 5 Manfaat Minum Teh yang Harus Anda Ketahui

      4. Aktif
      Biasanya, orang yang sering malas-malasan disiang hari akan merasa kesulitan untuk bisa tidur pada malam harinya. Oleh karena itu biasakanlah untuk selalu aktif di siang hari supaya malam harinya Anda pergunakan untuk beristirahat.

      5. Jangan minum kopi
      Cara mengatasi susah tidur selanjutnya adalah dengan menghindari minum kopi pada saat malam hari. Kopi mengandung kafein yang dapat membuat seseorang merasa kesulitan untuk bisa tidur.

      6. Hindari stres
      Stres tidak akan pernah bisa membuat Anda untuk beristirahat. Cobalah untuk tidak membawa-bawa pekerjaan Anda ketempat tidur Anda, karena bagaimana pun juga tempat tidur Anda adalah tempat untuk beristirahat.

      7. Lakukan kebiasaan baik
      Kebiasaan baik disini adalah dengan membiasakan diri untuk selalu tidur dengan jadwal yang sama. Biasakan untuk tidak tidur larut malam supaya tubuh terasa bugar ketika bangun nanti. Ketika Anda sudah membiasakan diri untuk tidur sesuai jadwal, maka secara otomatis Anda akan mengantuk pada jam dimana Anda biasanya pergi tidur.

      Itulah cara mengatasi susah tidur yang selama ini seringkali Anda alami. Sebelum tidur, jangan lupa untuk berdo’a dulu ya...

      Rabu, 19 November 2014

      5 Pantangan Bagi Ibu Hamil

      Tips Sehat dan Cantik - Masa kehamilan merupakan masa paling dinanti-nantikan terutama bagi pasangan yang baru saja membangun bahtera rumah tangganya. Sebuah keluarga dirasa kurang sempurna bila belum mempunyai buah hati. Oleh karena itu, masa kehamilan adalah momen terpenting yang harus dijaga baik-baik supaya kesempatan untuk mendapatkan momongan semakin terbuka lebar.

      Disaat menjalani kehamilan, seorang ibu harus lebih ekstra lagi untuk menjaga kesehatannya karena hal itu akan berdampak pula terhadap kesehatan janinnya. Untuk itu seorang ibu hamil harus mampu memperhatikan aktivitas yang dilakukannya supaya tidak mengurangi kondisi kesehatannya. Berikut ini terdapat 5 pantangan bagi ibu hamil yang mesti diketahui.
      Pantangan Bagi Ibu Hamil
      Ilustrasi ibu kehamilan via occupycorporatism.com
      1. Olahraga berat
      Olahraga memang baik karena dapat menyehatkan. Namun, penting juga mengetahui olahraga seperti apa yang cocok bagi seorang ibu hamil. Olahraga seperti jalan kaki, yoga, atau pun olahraga lainnya yang tidak menguras banyak tenaga bisa dilakukan oleh seorang ibu hamil.

      2. Banyak  makan
      Jangankan untuk seorang ibu hamil, untuk orang yang tidak sedang dalam kondisi hamil sekalipun tidak disarankan untuk banyak makan (berlebihan), karena nantinya akan lebih berisiko untuk mengalami obesitas. Berat badan belebih selama kehamilan akan berdampak pula terhadap kesehatan bayi.

      3. Terlalu sering mandi air hangat
      Sebetulnya mandi air hangat bagi seorang ibu hamil tidaklah menjadi suatu masalah. Apalagi di musim penghujan, mandi air hangat bisa menjadi jalan alternatif supaya tidak kedinginan. Yang jadi masalah adalah bila suhu air yang digunakan itu terlalu tinggi. Hal ini tentu tidak baik apalagi pada awal kehamilan, suhu air yang tinggi dapat menyebabkan cacat lahir pada janin.

      4. Minum kopi
      Bila Anda suka sekali menikmati kopi, maka pada saat kehamilan sebaiknya kebiasaan tersebut dikurangi saja. Kandungan kafein didalamnya mempunyai sifat sebagai stimultan yang dapat meningkatkan sedikit tekanan darah, meningkatkan denyut jantung, membuat ibu hamil merasa gelisah, susah tidur, dan merangsang sekresi asam lambung. Dampak paling buruk bila minum kopi berlebihan bagi seorang ibu hamil adalah keguguran. Oleh karena itu, seorang ibu hamil disarankan untuk membatasi minum kopi disetiap harinya.

      5. Memakai sepatu hak tinggi
      Memakai sepatu hak tinggi memang terlihat modis, akan tetapi alangkah baiknya bila seorang ibu hamil tidak menggunakannya. Selain tidak nyaman, sepatu hak tinggi juga bisa membahayakan karena dapat meningkatkan risiko jatuh yang nantinya membuat bumil mengalami trauma dan parahnya lagi bisa menyebabkan cacat janin bahkan keguguran.

      Bagaimana pun juga, masa kehamilan itu adalah anugrah Tuhan YME yang mesti dijaga baik-baik. Semoga artikel diatas dapat menambah wawasan baru untuk Anda.

      Selasa, 18 November 2014

      Ternyata, Inilah 5 Penganggu Waktu Tidur Malam Anda

          "Masih Ngantuk Lagi, Padahal Sudah Pagi", Mungkin inilah yang sering dialami oleh sebagian orang dan bisa jadi anda juga pernah mengalaminya. Bagi seseorang yang harus bekerja dan beraktivitas pagi, perasaan malas dan masih sedikit mengantuk merupakan hal yang harus di temukan solusinya secepat mungkin. kemungkinan besar tidur malam yang anda lakukan tidak terpenuhi atau cukup yang disebabkan oleh berbagai sebab atau penganggu. Lalu, apa saja penganggu waktu tidur malam tersebut...???.

           Sahabat, tips kesehatan. Faktanya, tidur malam yang cukup dapat meningkatkan kesehatan tubuh dan meningkatkan semangat saat bekerja maupun beraktivitas apapun. Lalu berapa jam waktu yang diperlukan untuk tidur malam...???. Idealnya, 7-8 jam merupakan waktu yang dibutuhkan untuk tidur malam yang cukup. Meskipun begitu, ada sebagian orang yang hanya tidur dibawah 7 jam sudah tidak merasakan kantuk pada pagi harinya. Mulailah untuk mengetahui jam tidur malam yang cukup yang dibutuhkan oleh tubuh anda sendiri. Berikut ini 5 penganggu utama waktu tidur malam anda :
      1. Asyik Bermain Handphone Atau Ponsel. Inilah salah satu mainan sekaligus alat komunikasi manusia modern sekarang ini. Berbagai fitur atau fasilitas pada ponsel seperti dapat bertelepon, ber-sms, bermain game maupun berinternet sangat memanjakan penggunanya. Hingga menjelang tidurpun, mereka tidak mau lepas dari ponsel atau handphonenya.
      2. Laptop Maupun Komputer. Tidak terhitung lagi manusia yang sudah memiliki laptop maupun komputer di dalam rumahnya. Berbagai jenis pekerjaan rumit, bermain game, berinternet, mendengarkan lagu maupun melihat film dapat dilakukan oleh laptop maupun komputer. Tidak sedikit diantara kita terlalu asyik dengan kedua gadget tersebut, meskipun jam tidur malam sudah dimulai.
      3. Televisi. Hampir semua orang memiliki televisi dengan berbagai ukuran di dalam rumah atau kamarnya. Berbagai acara atau program di televisi yang semuanya bagus dan berkualtas sangat sayang untuk dilewatkan. Hingga sebagian orang rela tidur larut malam hanya untuk melihat film atau program lainnya yang mereka gemari.
      4. Lampu Kamar Yang Terlalu Terang. Untuk dapat merasakan nikmatnya tidur cukup dan berkualitas, mulailah untuk menggunakan lampu yang redup atau bahkan mematikan lampu kamar. Fakta lainnya, mematikan lampu kamar dapat membantu meningkatkan produksi hormon melatonin yang berfungsi mencegah berkembangnya sel kanker pada tubuh.
      5. Tidak Adanya Jeda Waktu. Merilekskan tubuh dan pikiran merupakan hal yang harus dilakukan sebelum tidur malam. Untuk itulah, jika anda ingin tidur jam 21.00 malam, maka sebaiknya merebahkan tubuh dan menenangkan pikiran pada jam 20.30 atau setengah jam sebelum memejamkan mata. 
      Artikel Kesehatan Lainnya...
              Semoga tips kesehatan yang mengulas 5 penganggu waktu tidur malam dapat bermanfaat dan berguna bagi para pembaca. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of David Castillo Dominici at FreeDigitalPhotos.net

          Menjaga Kesehatan Perut Dengan 7 Makanan Ini

          Tips Sehat dan Cantik - Kesehatan tubuh kita pada umumnya lebih ditentukan dengan bagaimana kondisi kesehatan perut kita. Bila kesehatan perut terjaga, maka tubuh kita mempunyai risiko lebih kecil untuk terserang penyakit. Begitu pun sebaliknya, bila perut tidak sehat misalnya perut buncit, maka akan mempunyai risiko lebih besar untuk terkena penyakit.

          Banyak hal yang dapat kita lakukan untuk menjaga perut kita supaya tetap dalam kondisi terbaiknya. Salah satu diantaranya adalah dengan rajin berolahraga. Semua orang juga sudah tahu bahwa olahraga itu sangat menyehatkan, salah satu manfaatnya adalah dapat menghilangkan lemak diperut.

          Namun, ada juga cara yang lebih menyenangkan dan Anda pun pasti suka dengan cara yang satu ini. Cara tersebut adalah dengan makan. Tapi jangan asal makan juga ya, karena akhir-akhir ini banyak sekali makanan yang tidak menyehatkan.

          Makanan yang dapat membantu menjaga kesehatan perut Anda adalah dengan makanan sehat. Di dunia ini memang banyak sekali makanan sehat, namun disini tidak akan kami bahas dalam jumlah yang banyak melainkan setidaknya ada 7 makanan yang dapat Anda konsumsi guna membantu Anda untuk menjaga perut supaya tetap sehat.
          1. Buah dan sayur
          Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa buah dan sayur akan selalu masuk kedalam daftar makanan yang menyehatkan. Mengonsumsi buah dan sayur akan lebih baik bila kita mengonsumsinya secara langsung. Karena nutrisi yang terkandungan didalamnya akan senantiasa terjaga dengan baik. Sebelum dikonsumsi jangan lupa untuk dibersihkan terlebih dahulu ya.

          2. Air kelapa
          Minum air kelapa setelah seharian beraktivitas memang sangat nikmat dan menyegarkan. Apalagi diminum pada saat terik matahari yang begitu menyengat, bakalan nggak nahan deh dan dijamin Anda pun ingin segera mencobanya. Selain itu, air kelapa juga telah dikenal dapat menenangkan saluran pencernaan. Sehingga hal ini sangat bermanfaat untuk membuat usus Anda berfungsi secara maksimal.

          3. Air putih
          Meskipun air putih tidak seenak air kelapa karena memang tidak mempunyai rasa, namun tetap saja air putih menyimpan segudang manfaat untuk kesehatan termasuk untuk menjaga sistem pencernaan. Mengonsumsi air putih minimal 8 gelas sehari akan membantu kulit Anda tampak lebih cerah dan membuat sistem pencernaan menjadi lebih sehat. 6 Manfaat Air Putih Yang Belum Banyak Diketahui

          4. Yogurt
          Ada beberapa orang yang beranggapan bahwa susu cukup sulit untuk dicerna. Namun hal itu rupanya tidak berlaku untuk yogurt. Meskipun yogurt merupakan makanan olahan susu, akan tetapi ia dapat dicerna dengan baik oleh sistem pencernaan. Selain itu bakteri sehat didalamnya pun ikut membantu mendukung sistem pencernaan. Manfaat Yogurt Sebagai Teman Diet Anda

          5. Gandum
          Gandum merupakan salah satu makanan yang menyehatkan. Hal ini dikarenakan gandum sarat akan nutrisi dan serat yang tentunya bermanfaat untuk membersihkan usus.

          6. Jahe
          Minum wedang jahe disaat musim hujan sangat bermanfaat untuk menghangatkan tubuh. Bukan hanya sekedar menghangatkan saja, namun jahe juga telah dipercaya mampu menjaga pencernaan dengan cara mengontrol kadar keasaman yang ada didalam perut. Tapi ingat, jangan kebanyakan juga ya. Rahasia Manfaat Jahe Untuk Kesehatan

          7. Protein tanpa lemak
          Untuk proses pembentukkan otot memang dibutuhkan yang namanya protein. Protein tanpa lemak rupanya bermanfaat juga untuk menjaga kesehatan usus sekaligus pencernaan Anda. Beberapa jenis protein yang baik dan juga mudah dicerna bisa Anda dapatkan dari telur atau ikan.

          Mulai dari sekarang jangan pernah ragu lagi untuk memasukan beberapa jenis makanan diatas kedalam menu harian Anda ya. Hidup sehat itu bisa diawali dengan pola makan sehat dan seimbang.

          Minggu, 16 November 2014

          Dokter Vs Google, Manakah Yang Lebih Baik..???

               Inilah fakta atau fenomena tentang makin bertambahnya jumlah pengguna internet di era modern ini. Mesin pencari google menjadi sumber informasi bagi para netter di berbagai belahan dunia termasuk Indonesia untuk menemukan berbagai informasi yang mereka inginkan. Fakta lainnya, para netter mulai menjadikan google sebagai "Dokter Pribadinya". Berbagai masalah kesehatan dan keluhan ditanyakan pada mesin pencari google dan mulai mengacuhkan para medis khususnya dokter. Lalu, mana yang lebih, dokter atau google...???.

              Sahabat, tips kesehatan. Jika membicarakan bidang kesehatan, maka banyak sekali yang tidak kita ketahui. Fakta lainnya, ada berbagai penyakit baru yang memerlukan penanganan khusus untuk dapat menyembuhkannya. Peran dokter dan google sangat berpengaruh besar dalam membantu seseorang untuk meningkatkan kesehatan tubuh yang dimilikinya. Jadi dengan mengatakan bahwa keduanya sama-sama baik menjadi hal yang adil. Untuk lebih memperjelasnya, maka ada baiknya anda mengetahui peran masing-masing : 
          1. Google. Sebagai salah satu mesin pencari terbesar didunia, ada banyak sekali informasi kesehatan yang dapat kita temukan di google seperti tips kesehatan dan berbagai berita dan informasi kesehatan terbaru. Manfaatnya bagi kita yaitu dapat memandu kita tentang cara-cara bergaya hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga kesehatan tubuh semakin meningkat dan dapat menghindarkan kita dari berbagai penyakit ringan dan mematikan.
          2. Dokter. Sebagai salah satu profesi paling mulia di dunia, dokter mengemban misi untuk membantu menyehatkan seluruh masyarakat. Dokter akan memeriksa berbagai keluhan dan masalah kesehatan di tubuh serta menentukan penanganan yang tepat serta obat yang sesuai untuk proses penyembuhannya.
              Jadi dokter dan google memiliki peran masing-masing yang bertujuan sama yaitu membantu meningkatkan kesehatan tubuh yang anda miliki. Semoga tips kesehatan yang berjudul, dokter vs google, mana yang lebih baik dapat bermanfaat bagi pembaca. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of imagerymajestic at FreeDigitalPhotos.net
          Artikel Kesehatan Lainnya...

          4 Tanda Ini Mengharuskan Tubuh Anda Untuk Beristirahat

          Tips Sehat dan Cantik - Kita semua sepakat bahwa semua orang pasti mempunyai masalah. Masalah ini memang cukup beragam dan tidak selamanya semua orang mempunyai masalah yang sama, misalnya ada orang yang mempunyai masalah dengan pekerjaannya, ada pula yang mempunyai masalah dengan kisah percintaannya, terus ada lagi masalah yang terjadi dalam keluarganya.

          Beragam dan banyaknya masalah yang terjadi dalam kehidupan terkadang dapat membuat kita stres yang ujung-ujungnya dapat menyebabkan gangguan kesehatan mental dan bahkan bisa juga mempengaruhi kondisi fisik kita. Saat stres melanda, langkah yang paling bijak adalah dengan mencoba meluangkan waktu sejenak untuk digunakan sebagai istirahat atau merilekskan pikiran kita.

          Ketika stres berat mulai dirasakan, setidaknya akan muncul 4 tanda yang mengindikasikan bahwa tubuh Anda harus segera istirahat. Bilamana ke-4 tanda ini telah Anda rasakan, maka kita jangan pernah ragu untuk langsung mencari jalan keluarnya. Kalau tidak demikian, stres atau depresi yang dirasakan akan semakin parah yang pada akhirnya dapat menimbulkan penyakit yang lebih serius lagi.
          4 Tanda Tubuh Anda Harus Beristirahat
          1. Mudah lupa
          Pernahkah kita melupakan sesuatu yang mungkin bisa dikatakan sebagai sesuatu yang sepele? Contoh, lupa menaruh kunci. Padahal baru saja kita pegang tuh kunci namun tiba-tiba saja kita lupa. Nah, ini merupakan salah satu tanda bahwa tubuh kita sedang mengalami stres.

          Perlu kita ketahui bahwa stres dapat mengurangi kemampuan otak dalam hal mendapatkan kembali suatu informasi. Disisi lain, tubuh kita akan mulai melepaskan sejumlah hormon yang berperan untuk mengatasi stres. Selain itu, ketika stres melanda maka glukosa dan energi yang ada dalam tubuh akan dialihkan ke area lain di otak dengan tujuan untuk mengatasi stres. Sehingga, fungsi sejumlah bagian otak lainnya pun seperti kemampuan mengingat akan berkurang.

          2. Tubuh lemah atau kurang bertenaga
          Tahu tidak bahwa stres itu dapat membuat tubuh merasa kurang bertenaga dan juga lemah. Akibatnya, tubuh kita pun akan lebih sukar untuk menjaga kesehatannya dari dalam. Ketika stres, kadar hormon kortisol akan mengalami gangguan sehingga sistem kekebalan tubuh pun akan menurun. Pada akhirnya, kemampuan alami yang dimiliki oleh tubuh untuk melawan bakteri maupun virus akan mengalami penurunan.

          Kondisi seperti ini bisa kita rasakan apabila dalam beberapa hari ini tubuh kita seringkali mengalami sakit flu. Untuk itu, cobalah meluangkan waktu sejenak untuk beristirahat atau bisa juga kita mengambil liburan bareng keluarga atau pun dengan teman.

          3. Otot terasa kaku
          Terlalu lama duduk memang dapat menimbulkan masalah terhadap kesehatan, misalnya bahu Anda terasa kaku selama beberapa hari. Selain disebabkan karena duduk yang terlalu lama, ternyata otot kaku itu bisa dipengaruhi pula oleh stres.

          Ketika cemas atau sres mulai melanda, secara tidak sadar tubuh kita akan memberikan respon alami untuk menegangkan otot-otot tubuh terlebih lagi pada daerah area leher, punggung dan juga bahu. Oleh karena itu, cobalah kurangi beban masalah yang terjadi saat ini dengan cara melakukan olahraga secara rutin. Bilamana Anda bekerja di suatu perkantoran dan tidak memungkinkan untuk banyak bergerak, Anda bisa mensiasatinya dengan cara berjalan-jalan diluar ruangan.

          4. Insomnia
          Apakah akhir-akhir ini Anda merasa kesulitan untuk tidur? Cobalah Anda ingat-ingat apakah dalam beberapa hari ini Anda seringkali mengalami depresi atau stres? Itu merupakan salah satu dampak dari stres yang sedang Anda alami saat ini. Selain membuat kita merasakan kesulitan untuk tidur, ternyata stres juga membuat kita lebih sering bermimpi buruk.

          Ketika kondisi ini terjadi, cara terbaik yang harus dilakukan adalah dengan meluangkan waktu beberapa hari dan mengisinya dengan hal-hal yang membuat Anda merasa lebih have fun. Ajaklah teman-teman Anda jika hal itu bisa membuat Anda merasa lebih menyenangkan.

          simak artikel menarik lainnya, 5 Kebiasaan Ini Membuat Anda Tetap Cantik

          Jumat, 14 November 2014

          5 Kebiasaan Ini Membuat Anda Tetap Cantik

          Tips Sehat dan Cantik - Cantik itu merupakan salah satu dari sekian banyak anugrah yang diberikan oleh Tuhan YME kepada makhluknya yang bernama wanita. Kecantikan itu memang harus disyukuri karena betapa banyak wanita didunia ini yang sangat menginginkannya. Hadirnya beragam produk kecantikan mulai dari harga murahan sampai dengan harga yang super mahal bukan menjadi suatu halangan bagi mereka yang terlalu terobsesi untuk mendapatkan anugrah tersebut.

          Sekarang ini banyak sekali informasi yang bisa Anda dapatkan supaya wajah Anda terlihat lebih cantik maksimal. Anda bisa menemukan tipsnya baik itu melalui majalah atau dengan berselancar didunia maya. Nah, tahukah Anda bahwa setidaknya ada 5 kebiasaan yang dapat membuat Anda tetap terlihat cantik. Berikut ini merupakan 5 kebiasaan yang tidak boleh Anda tinggalkan supaya nantinya wajah Anda tetap terlihat cantik.
          kebiasaan yang membuat anda cantik
          1. Banyak senyum
          Anda tahu tidak bahwa senyum itu rupanya memiliki manfaat yang luar biasa terhadap kecantikan Anda. Bahkan kecantikan tersebut bisa keluar dalam diri Anda. Pernahkah Anda melihat seseorang yang mungkin tidak Anda kenali sebelumnya, lantas orang tersebut kemudian memberikan senyum terbaiknya untuk Anda, bagaimana rasanya? Tentunya Anda akan merasa senang dan Anda pun akan melihat aura positif dalam diri orang tersebut. Nah, aura positif inilah yang kemudian akan menjadikan orang tersebut terlihat kecantikannya atau ketampanannya dari dalam. So, tersenyumlah selama Anda masih bisa untuk tersenyum. Tapi ingat, jangan berlebihan juga ya tersenyumnya. Bukannya ingin terlihat cantik malah disangka orang aneh nantinya. Hehee…

          2. Rajin membersihkan kulit dan melembabkan
          Apapun warnanya kulit Anda, kalau memang kulit yang dimiliki itu bersih, maka akan membuat orang terkesan dengannya. Membersihkan kulit itu tidak selamanya dilakukan pada saat mandi lho, Anda juga bisa melakukan pembersihan kulit pada saat membersihkan makeup. Jangan lupa, sayangi pula kulit Anda dengan menggunakan pelembab. Karena pelembab merupakan salah satu rahasia yang membuat kulit Anda terlihat lebih awet muda.

          3. Merawat dan menutrisi kuku
          Kuku bisa menjadi nilai tambah buat pemiliknya. Kuku yang terawat dapat memberikan kesan baik terhadap penampilan Anda. Oleh karena itu, biasakan luangkan waktu Anda untuk merapikan sekaligus membersihkan sudut-sudut pada kuku. Jangan lupa juga disetiap malam Anda gunakan beauty balm guna menjaga kuku supaya tetap sehat.

          4. Pola hidup sehat
          Perbanyak minum air  putih merupakan salah satu bagian dari pola hidup sehat. Untuk mengetahui alasan kenapa kita harus rajin mengonsumsi air putih, sebaiknya Anda simak salah satu artikel kami di 6 Manfaat Air Putih Yang Belum Banyak Diketahui. Selain itu, bila memang Anda kurang banyak bergerak, kemudian seringkali jajan diluar, cobalah untuk mengimbanginya dengan banyak gerak serta dibarengi pula dengan mengonsumsi makanan yang menyehatkan. Jangan lupa istirahat yang cukup ya.

          5.  Jangan coba-coba
          Sekarang ini banyak sekali produk kecantikan yang menjanjikan ini itu dalam waktu yang singkat. Ingat ya ladies, cantik itu tidak didapat dengan cara yang instant apalagi harus dengan menggunakan bahan-bahan kimia. Kalau Anda ingin terlihat cantik alami, sebaiknya lakunlah cara yang alami pula. Kalau memang tetap ingin menggunakan produk kecantikan, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu kepada orang yang tepat dan menguasai dibidangnya.

          Itulah 5 kebiasaan yang dapat membuat Anda tetap terlihat cantik. Dengan menyimak artikel ini, tentunya Anda akan mulai berpikir bahwa cantik itu tidak perlu mahal, iya kan? Semoga artikel kali ini bermanfaat dan selamat mencoba ya...

          Kamis, 13 November 2014

          Tips Mencegah Flu di Musim Penghujan

          Tips Sehat dan Cantik - Saat musim penghujan tiba udara disekitar Anda akan menjadi lembab dan itu merupakan suatu kondisi dimana virus mampu berkembang biak dengan cepat. Dengan begitu, maka ancaman penyakit pun akan siap menghampiri Anda. Salah satu penyakit yang paling banyak dialami pada saat musim penghujan adalah flu.

          Olahraga memang salah satu kegiatan yang dapat menyehatkan sehingga tubuh tidak akan mudah untuk terserang penyakit. Namun di cuaca dingin seperti ini membuat kebanyakan orang merasa malas untuk berolahraga. Sakit flu memang dapat di cegah dengan berolahraga, namun bukan hanya olahraga saja yang dapat mencegah flu.
          Tips Mencegah Flu di Musim Penghujan
          Berikut ini ada beberapa tindakan yang dapat Anda lakukan guna menjaga tubuh Anda supaya tidak mudah terserang flu pada saat musim penghujan.

          1. Perbanyak minum teh dengan lemon dan juga madu
          Sistem kekebalan tubuh yang baik dapat menghindarkan Anda dari serangan flu. Nah, minum teh yang dipadukan dengan lemon kemudian dicampurkan dengan beberapa sendok madu murni dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda. Selain itu, minuman ini juga dapat menghangatkan tubuh Anda.

          2. Minum jus
          Selain dengan minum teh, cara aman untuk mencegah flu bisa juga dengan minum jus. Minum jus dapat membantu membuang racun dari sistem kelenjar getah bening sehingga tubuh Anda akan menjadi lebih sehat. Kandungan vitamin C yang berasal dari buah-buahan tersebut akan meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda.

          3. Perbanyak konsumsi mineral
          Mineral merupakan salah satu nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh yang bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Makanan yang banyak mengandung mineral seng diantaranya adalah sayuran hijau, daging, dan juga biji-bijian.

          4. Perbanyak konsumsi protein
          Makanan kaya akan protein dipercaya mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Oleh sebab itu cobalah untuk perbanyak konsumsi makanan tinggi protein yang disisi lain juga rendah lemak.

          5. Biasakan menggunakan hand sanitizer
          Menjaga kebersihan merupakan faktor yang sangat penting untuk mencegah masuknya berbagai virus kedalam tubuh. Untuk itu gunakanlah hand sanitizier demi mencegah sekaligus membunuh bakteri dan virus yang merupakan salah satu penyebab penyakit.

          6. Istirahat yang cukup
          Gunakanlah waktu istirahat Anda sebaik mungkin. Istirahat selama 6-8 jam perhari merupakan kebiasaan baik yang dapat membuat tubuh Anda tetap sehat.

          7. Hindari minuman beralkohol
          Sering begadang kemudian ditemani dengan minuman beralkohol akan menjadikan kondisi tubuh Anda semakin lemah dikarenakan sistem kekebalan tubuh Anda menurun. Sehingga tubuh Anda nantinya akan mudah sekali untuk terserang penyakit seperti flu.

          Rupanya itulah beberapa tindakan yang dapat Anda lakukan supaya tubuh Anda tidak mudah untuk terserang penyakit semisal flu. Intinya, biasakan untuk melakukan pola hidup sehat dan seimbang.

          Rabu, 12 November 2014

          Buktikan Cara Mengencangkan Kulit Wajah Berikut Ini

          Tips Sehat dan Cantik – Pada saat ini telah banyak produk-produk kecantikan yang meklaim dapat menjadikan kulit Anda lebih kencang sehingga terlihat lebih awet muda. Padahal, sebenarnya ada juga cara mengencangkan kulit wajah dengan menggunakan metode alami. Cara ini sebenarnya sudah banyak yang mengetahuinya, namun hanya sedikit saja diantara mereka yang memilih untuk menggunakannya.

          Bukan karena tidak ada khasiatnya, melainkan karena proses perawatannya yang memang membutuhkan waktu yang tidak sedikit. Sebetulnya, meskipun Anda menggunakan produk kecantikan Anda juga harus secara teratur menggunakannya. Memang sih menggunakan produk kecantikan itu lebih simpel, akan tetapi kalau misalkan tidak cocok dengan kulit wajah Anda, gimana?

          Kalau sekiranya Anda ragu-ragu dalam memilih produk kecantikan mana yang tepat dengan jenis kulit Anda, sebaiknya Anda konsultasikan ke dokter spesialis kulit atau bisa juga mencoba cara mengencangkan kulit wajah dengan memanfaatkan bahan-bahan alami yang mudah didapat. Nah, berikut ini adalah cara alami yang bisa Anda coba.
          cara mengencangkan kulit wajah dengana alami

          Cara Mengencangkan Kulit Wajah


          1. Telur
          Cara yang pertama untuk mengencangkan kulit wajah bisa dengan memanfaatkan telur. Siapkan satu buah telur dan ambil bagian putih telurnya saja. Oleskan putih telur pada wajah kemudian tunggu sampai mengering. Bila sudah mengering, barulah bersihkan wajah Anda dengan menggunakan air hangat.

          2. Buah pisang
          Buah pisang memiliki manfaat untuk melembabkan kulit dan juga membuatnya menjadi lebih kencang. Siapkan 1-2 buah pisang yang sudah masak kemudian haluskan. Oleskan keseluruh wajah dan diamkan kurang lebih selama 20 menit. Kemudian bersihkan wajah Anda dengan air sampai bersih.

          3. Alpukat dan minyak zaitun
          Untuk masalah kecantikan, kedua bahan alami ini memang tidak perlu diragukan lagi akan khasiatnya. Untuk mengencangkan kulit, campurkan 2 sendok makan minyak zaitun dengan buah alpukat yang telah dihaluskan. Simpan dalam lemari es selama 30 menit. Setelah itu baru oleskan pada wajah Anda. Diamkan selama 20 menit lalu bersihkan dengan air.

          4. Yogurt dan jeruk nipis
          Yogurt yang merupakan makanan hasil olahan susu bisa Anda gunakan untuk mengencangkan kulit wajah. Caranya, ambil 2 sendok makan yogurt kemudian tambahkan beberapa tetes air jeruk nipis. Aduk hingga merata kemudian oleskan pada bagian kulit wajah. Diamkan selama 15 menit, kemudian bersihkan wajah dengan air hangat.

          5. Susu bubuk, madu, dan vitamin E
          Campurkan 2 sendok makan susu bubuk dengan beberapa tetes madu murni serta minyak vitamin E. Aduk perlahan sampai semuanya merata dengan sempurna. Oleskan pada bagian wajah dan diamkan kurang lebih selama 10 menit. Bersihkan wajah dengan air hingga bersih.

          Supaya hasil yang didapat lebih maksimal, selain melakukan perawatan diatas secara rutin dan teratur, Anda juga disarankan untuk mengikuti cara mengencangkan kulit wajah seperti berikut ini.

          1. Olahraga
          Semua orang juga sudah tahu bahwa olahraga itu menyehatkan. Nah, ternyata olahraga juga bermanfaat untuk mengencangkan kulit wajah. Olahraga yang cocok untuk mengencangkan kulit wajah adalah latihan inversi, karena hal ini mampu menghilangkan pengaruh gravitasi dan membalikkan kulit kendur. Serta, aliran darah yang masuk ke bagian wajah akan mengalami peningkatan sehingga mampu membantu proses peremajaan kulit.

          2. Facial massage
          Sebelum Anda beristirahat (tidur) lakukanlah pemijatan wajah secara teratur, hal ini dapat membantu sirkulasi darah ke wajah lebih lancar. Pijatlah bagian permukaan wajah dengan gerakan memutar. Jangan lupa, untuk memijat bagian leher juga. Hal ini dikarenakan kulit leher lebih rentan untuk membuat kulit keriput.

          3. Hindari pola hidup tidak sehat
          Pola hidup tidak sehat seperti hal nya merokok dan minum minuman beralkohol sebaiknya harus dihindari. Hal ini dikarenakan rokok dan minuman beralkohol dapat meracuni sel kulit yang pada akhirnya dapat menghambat proses regenerasi kulit.

          4. Lindungi kulit dari matahari
          Sinar matahari berlebih dapat merusak lapisan kulit karena adanya sinar ultraviolet. Selain itu, terlalu sering Anda terkena paparan sinar matahari akan mengakibatkan hilangnya minyak alami dan kelembaban kulit. Oleh karena itu sebaiknya gunakanlah krim tabir surya sebelum melakukan aktivitas yang mengharuskan Anda berada dibawah sinar matahari secara langsung.

          Itulah cara mengencangkan kulit wajah yang bisa Anda coba dirumah. Selamat mencoba dan buktikan manfaatnya...

          Selasa, 11 November 2014

          Aku Sempurna, Kata Terbaik Untuk Meningkatkan Kesehatan Anda

                Hidup selalu tak seindah yang kita bayangkan. Itulah salah satu kata yang sering di ucapkan oleh orang lain kepada kita. Harapan untuk dapat hidup dengan sempurna seperti jarang sakit, hidup berkelimpahan harta dan tidak mengalami berbagai masalah yang berat selalu menjadi impian semua orang. Namun faktanya, selalu ada saja dua hal yang mengiringi hidup tersebut seperti ada suka-duka, ada sakit-sehat, ada kaya-miskin. Mencoba melihat hidup kedalam cara pandang berbeda akan mampu membuat hidup lebih sehat, tidak mudah stres dan selalu kaya. Lalu, bagaimana kata "aku semlpurna" bisa menjadi salah satu solusinya...???,


               Sahabat, tips kesehatan. Faktanya, manusia yang hidup akan selalu mengalami berbagai masalah yang mengiringinya. Jangan mengira, bahwa orang yang sehat fisik atau kaya harta tidak memiliki masalah dalam hidupnya. Cobalah pergi kerumah sakit, maka andapun akan menemukan banyak orang sakit dan tidak memandang kaya atau miskin. Atau cobalah bertanya pada orang kaya, apakah mereka selalu hidup enak tanpa masalah. "Aku Sempurna" merupakan kalimat terbaik yang dapat kita gunakan untuk mengarungi hidup di dunia ini. Berikut ini beberapa manfaat ajaib kalimat aku sempurna yang dapat kami jabarkan :
          • Saat Menghadapi Masalah Berat. Cobalah mengatakan pada diri sendiri, aku sempurna. Karena setiap masalah selalu dialami oleh setiap orang dan bahkan masalah yang kita hadapi akan dianggap ringan oleh orang lain (yang memiliki masalah yang lebih berat). Jadi, andapun tidak akan mengalami stres yang dapat menganggu kesehatan tubuh anda. 
          • Saat Mengalami Sakit Baik Itu Ringan Maupun Berat. Cobalah mengatakan pada diri sendiri juga, aku sempurna. Yakinkan pada diri sendiri bahwa sakit pada tubuh anda akan segera sembuh dan mulailah bersyukur bahwa masih banyak orang lain yang mengalami sakit yang lebih berat yang mengancam jiwanya daripada anda.
          • Saat Mengalami Hidup Sendiri Dan Kesepian. Cobalah mengatakan pada diri sendri, aku sempurna. Mungkin tak pernah anda bayangkan, kebanyakan masyarakat perkotaan selalu diselimuti rasa stres terhadap suara bising dan mendambakan lingkungan yang tenang dan sunyi. Nikmatilah hidup anda, dan andapun akan selalu bahagia dan sehat.
          • Saat Mengalami Kesedihan Yang Begitu Hebat. Cobalah mengatakan pada diri sendiri, aku sempurna. Ditinggalkan oleh orang yang kita cintai tentu akan menguncang jiwa anda. Jika tidak segera ditemukan solusinya, maka akan berdampak pada menurunnya kesehatan tubuh anda. Dalam hal ini, mulai mengikhlaskankannya dengan sepenuh hati, karena setiap perjumpaan, pasti ada perpisahan.
          Artikel Kesehatan Lainnya...
                  Semoga artikel tips kesehatan yang mengulas aku sempurna, kata terbaik untuk meningkatkan kesehatan tubuh dapat bermanfaat besar bagi pembaca. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of Photokanok at FreeDigitalPhotos.net

            Senin, 10 November 2014

            Cara Meluruskan Rambut Paling Mudah dan Aman

            Tips Sehat dan Cantik – Dewasa ini baik pria atau pun wanita yang mempunyai rambut keriting dan bergelombang selalu berusaha untuk mencari cara meluruskan rambut yang paling mudah namun tetap memberikan rasa aman pada saat melakukannya. Memang tidak semua orang menginginkan rambutnya lurus secara sempurna. Karena sebagian orang ada yang lebih suka memiliki rambut bergelombang dan bahkan ada pula yang lebih suka rambutnya keriting. Hal inilah yang membuktikan bahwa suka atau tidaknya seseorang itu relatif. Karena apa yang kita suka, belum tentu orang lain menyukainya. Dan apa yang kita tidak suka, boleh jadi orang lain sangat menyukainya, iya kan?

            Bicara soal rambut lurus, akhir-akhir ini banyak salon kecantikan yang memberikan pelayanan kepada para pelanggannya untuk bisa memiliki rambut lurus seperti apa yang Anda bayangkan. Memang tidak ada yang melarang, asalkan cara meluruskan rambut tersebut aman digunakan dan disesuaikan dengan tempatnya.

            Rambut sendiri memang beragam bentuknya, ada yang keriting, lurus, gimbal, tebal, tipis, lurus bergelombang, dan masih banyak lagi yang lainnya. Salah satu faktor yang menentukan rambut seseorang adalah Genetik. Oleh sebab itu, apabila Anda mempunyai rambut keriting, lurus dan lain sebagainya, cobalah untuk melihat kepada ayah dan ibu Anda. Apakah rambut yang dimiliki oleh kedua orang tua Anda sama dengan rambut yang Anda miliki?

            Sampai saat ini, rebonding masih menjadi cara meluruskan rambut terpopuler. Namun nyatanya, cara tersebut ternyata kurang aman terhadap kesehatan rambut Anda. Hal ini dikarenakan salah satu proses rebonding ada yang menggunakan bahan kimia dan itu akan memberikan efek samping terhadap rambut Anda nantinya.

            Ingin tetap memiliki rambut lurus? Cobalah dengan cara meluruskan rambut berikut ini. Cara ini sangat cocok dan lebih aman untuk Anda lakukan, karena cara ini menggunakan metode alami yang jauh dari bahan kimia. Ingin tahu seperti apa tipsnya? Berikut adalah tips meluruskan rambut untuk Anda.
            cara alami meluruskan rambut

            Cara Meluruskan Rambut Dengan Alami


            1. Menggunakan perpaduan buah pisang, pepaya, dan madu
            Untuk meluruskan rambut dengan menggunakan tiga perpaduan bahan-bahan alami tersebut, caranya adalah haluskan buah pisang dan pepaya terlebih dahulu. Kemudian campurkan 2 sendok makan madu murni. Aduk-aduk sampai bahan-bahan alami tersebut tercampur secara merata. Balur pada rambut dan biarkan hal tersebut selama 30 menit. Setelah itu, barulah bilas rambut Anda dengan air hingga bersih.

            2. Mengunakan jeruk nipis dan santan kelapa
            Cara meruluskan rambut yang kedua bisa dengan memanfaatkan bahan-bahan alami seperti jeruk nipis dan santan kelapa. Caranya, sediakan 2-3 buah jeruk nipis kemudian peras. Campurkan 2 sendok makan air jeruk nipis dengan segelas santan. Kemudian simpan campuran bahan-bahan alami tersebut di lemari es sampai mengental. Bila sudah mengental, balurkan pada rambut dan sisir. Gunakan penutup rambut dan diamkan beberapa saat supaya nutrisi dari kedua bahan alami tersebut dapat meresap dengan sempurna.

            3. Menggunakan daun seledri
            Siapkan beberapa helai daun seledri yang masih segar, kemudian tumbuk dan campurkan dengan air bersih. Habis itu, peras dan ambil airnya untuk kemudian dijadikan creambath. Sebelum digunakan, sebaiknya simpan terlebih dahulu air perasan tersebut kurang lebih selama 12 jam.

            Itulah beberapa tips yang dapat kami bagikan untuk Anda mengenai cara meluruskan rambut dengan alami dan tentunya sangat mudah untuk dicoba. Semoga tips diatas dapat menjadikan rambut Anda lurus tanpa perlu khawatir mengalami kerusakan pada rambut. Selamat mencoba ya...

            Minggu, 09 November 2014

            7 Tips Sehat Bagi Wanita Yang Menginjak Usia 30 Tahun

                Kesehatan tubuh harusnya menjadi perhatian serius semua orang termasuk wanita. Wanita memiliki segudang aktivitas yang seakan tidak pernah habisnya. Apalagi jika sudah menikah, maka rasa capek maupun lelah sudah menjadi hal yang biasa terjadi dan wajar bagi sebagian wanita. Terkait dengan menjaga kesehatan tubuhnya, para wanita sepertinya kurang memperhatikannya, walaupun usia mereka sudah menginjak 30 tahun. Berbagai tips sehat sebenarnya dapat dengan mudah dipraktekkan, bagi wanita remaja maupun mereka yang sudah berusia 30 tahun. Lalu, apa saja tipsnya...???.

                 Sahabat, tips kesehatan. Pada dasarnya, semua orang baik itu pria dan wanita akan mengalami berbagai masalah kesehatan saat usianya semakin menua. Meskipun faktanya begitu, gaya hidup sehat yang selalu dilakukan mampu mengurangi atau bahkan menghilangkan berbagai gangguan kesehatan seperti penyakit jantung, diabetes, hipertensi dan penyakit degeratif lainnya. Artikel kali ini saya(penulis) dedikasikan untuk seluruh wanita Indonesia agar mulai sadar menjaga kesehatan tubuhnya. Berikut ini 7 tips sehat bagi wanita yang menginjak usia 30 tahun :
            1. Mulailah Berolahraga. Berolahraga merupakan salah satu gaya hidup sehat yang sangat baik dilakukan bagi para wanita. Karena faktanya, ketika usia wanita mulai bertambah atau menginjak usia 30 tahun, kegiatan fisik seperti berolahraga sudah mulai di tinggalkan.
            2. Tidur Cukup Dan Teratur Setiap Malamnya. Tidur cukup dan teratur merupakan salah kewajiban yang harus dilakukan oleh semua wanita. Untuk itulah, usahakan untuk tidur  malam maksimal 7 - 8 jam setiap malamnya. 
            3. Kurangi Melihat Televisi. Untuk itulah, batasilah menonton televisi dan mulai berinteraksi dengan orang-orang yang dicintai. Fakta lainnya, terlalu lama duduk di depan televisi juga buruk bagi kesehatan tubuh anda.
            4. Perbanyak Konsumsi Buah Dan Sayuran Hijau. Wanita dewasa sangat disarankan untuk mulai menambah mencukupi kebutuhan vitamin dan mineral yang dibutuhkan oleh tubuh. Semuanya itu dapat anda peroleh jika mulai mempersering membiasakan mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran hijau.
            5. Atur Waktu Untuk Bertamasya Ke Tempat Menyenangkan.  Berbagai rutinitas wanita yang tiada henti tentu dapat meningkatkan stres pada pikirannya. Mulai merencanakan waktu untuk pergi berekreasi ke tempat-tempat indah yang masih asri dengan pemandangan alam yang menawan, pastilah dapat menenangkan jiwa anda. 
            6. Batasi Penggunaan Gadget Anda. Handphone atau ponsel maupun laptop adalah barang berharga bagi semua orang termasuk wanita di era modern ini. Namun, terlalu banyak menghabiskan waktu dengan gadget-gadget tersebut tentulah beresiko bagi kesehatan anda seperti menganggu waktu tidur dan terbatasnya waktu berinteraksi dengan keluarga secara langsung.
            7. Rutin Cek Kesehatan Tubuh. Mulailah untuk berinteraksi dengan dokter untuk mengetahui kesehatan tubuh anda. Sehingga mampu mencegah berbagai masalah kesehatan yang sudah di beritahukan oleh dokter secara dini pula.
            Artikel Kesehatan Lainnya...
             Pada dasarnya, menjaga kesehatan tubuh sebenarnya sangat mudah dilakukan di sela-sela aktivitas anda sehari-hari. Semoga tips kesehatan yang mengulas tips sehat bagi para yang  menginjak usia 30 tahun dapat menginspirasi semua wanita di seluruh pelosok dunia khususnya di Indonesia ini. Akhir kata, salam  hangat dari penulisl Sumber : womenshealthmag. Image courtesy of Toa55 at FreeDigitalPhotos.net